Babinsa Koramil 2206/Parakansalak Laksanakan Karbak Pembersihan Lahan KDKMP

Parakansalak, — Babinsa Koramil 2206/Parakansalak, Sertu Suherlan, melaksanakan kegiatan karya bakti (karbak) pembersihan lahan KDKMP yang berlokasi di Desa Bojonglongok, Kecamatan Parakansalak, Senin (24/11/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan terhadap program pembangunan di wilayah binaan, khususnya dalam penyiapan lahan untuk fasilitas KDKMP yang nantinya diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar. Melalui karya bakti ini, Babinsa bersama warga bahu membahu membersihkan area lahan agar siap digunakan sesuai rencana pembangunan. Sertu Suherlan menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial serta wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat. Ia berharap gotong royong yang dilakukan dapat mempercepat proses penataan lahan dan memberi dampak positif bagi kemajuan desa. Dengan adanya kegiatan karbak ini, diharapkan tercipta lingkungan yang lebih tertata sekaligus memperkuat sinergi antara Babinsa, aparat desa, dan masyarakat dalam mendukung program pembangunan di wilayah Kecamatan Parakansalak. (Pendim 0622)